Baksos Sedekah Oksigen, Perhutani Padangan Bagikan 400 Bibit Gratis untuk Masyarakat

    Baksos Sedekah Oksigen, Perhutani Padangan Bagikan 400 Bibit Gratis untuk Masyarakat

    Padangan - Perhutani (05/01/2026) l Perum Perhutani KPH Padangan menggelar kegiatan Bakti Sosial “Sedekah Oksigen” dengan membagikan bibit tanaman buah secara gratis kepada masyarakat sekitar Padangan. Sebanyak 400 plances bibit dibagikan, terdiri dari Nangka Madu dan Alpukat Aligator. Senin (05/01/2026).

    Kegiatan ini bertujuan mendorong penghijauan sekaligus memberikan manfaat ekonomi bagi warga di masa mendatang. Melalui penanaman pohon buah, masyarakat diharapkan dapat turut menjaga kelestarian lingkungan sekaligus memperoleh hasil panen yang bernilai.

    Administratur KPH Padangan Muchid menyampaikan bahwa program Sedekah Oksigen merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar wilayah kerja. Dengan semakin banyak pohon tumbuh, kualitas udara dapat meningkat, kawasan tetap hijau, dan masyarakat memperoleh manfaat berkelanjutan.

    Masyarakat menyambut antusias pembagian bibit ini dan berharap kegiatan serupa dapat dilaksanakan secara rutin, sehingga semakin banyak area yang hijau dan produktif.

    Salah satu masyarakat Rochmad menyampaikan sangat berterima kasih kepada Perhutani Padangan atas program Sedekah Oksigen ini. Pembagian 400 bibit Nangka Madu dan Alpukat Aligator bukan hanya membantu menghijaukan lingkungan, tetapi juga memberi harapan untuk tambahan penghasilan di masa depan. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan semakin banyak warga yang ikut menanam dan merawat pohon.”

    Dengan program ini, Perhutani Padangan menegaskan komitmennya untuk terus berkolaborasi dengan masyarakat dalam menjaga hutan sekaligus menghadirkan manfaat nyata bagi lingkungan.@Red. 

    Salsa

    Salsa

    Artikel Sebelumnya

    Perhutani Bondowoso Laporkan Dugaan Pengrusakan...

    Artikel Berikutnya

    Polres Pelabuhan Tanjung Perak Gelar Razia...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Donor Darah Dalam Rangka HUT ke-80 Persit Kartika Chandra Kirana.
    KPK Dalami Peran Eks Stafsus Menag, Gus Alex, dalam Kasus Kuota Haji
    Prof. Mia Amiati: Rose Ice Cream, Eskrim Viral yang Wajib Dicoba Saat Umroh di Madinah
    Polrestabes Surabaya Berbagi Alarm Motor Gratis Cegah Curanmor dari Hulu
    Perhutani Madura Bantu Ketersediaan Stok Darah Melalui Kegiatan Donor Darah yang Digelar PMI Pamekasan

    Ikuti Kami