Madura (25/01/2026) - Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Madura mengucapkan selamat atas dilantiknya pengurus Komunitas Jurnalis Muda Pamekasan (JMP) yang terlaksana di Monumen Arek Lancor Pamekasan pada Minggu, (25/01/2026). Kegiatan yang dihadiri oleh berbagai unsur Pemerintahan dan Non Pemerintahan Kabupaten Pamekasan tersebut berjalan hangat dan lancar.
Administratur Perhutani KPH Madura Bima Andrayuwana ditempat terpisah mengucapkan selamat kepada segenap pengurus JMP yang telah telah dilantik dan dikukuhkan pada malam ini. "Semoga wadah kewartawanan ini selalu tetap profesional dalam menjalankan tupoksinya dalam bidang Pers yang berorientasi pada kepentingan publik, " katanya.
"Menurut Bima, Membangun sinergitas dan komunikasi yang baik dengan wadah kewartawanan dalam hal ini komunitas JMP merupakan hal yang penting karena dengan komunikasi dan kerjasama yang baik dengan insan pers dan komunitas yang lain, akan memberikan dampak yang positif bagi Perhutani maupun dari pihak pers itu sendiri, " imbuh Bima.
Sementara itu, Ketua Jurnalis Muda Pamekasan Lutfiyadi mengungkapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat, termasuk Perhutani atas dukungannya pada kegiatan tersebut dalam rangka pengukuhan pengurus JMP. "Momentum ini menjadi tonggak penting bagi gerak pers di Pamekasan untuk terus meningkatkan profesionalisme dan kompetensi wartawan, kami berikhtiar mewujudkan pers yang bermartabat di Pamekasan, " tutupnya.@Red.

Salsa